• Maret 22, 2013

    Halo sobat, mungkin ada di antara kalian yang menggunakan browser internet open source seperti Mozilla Firefox dan browser tersebut tiba-tiba hang dan freeze. Penyebabnya sebagian besar adalah plugin-container.exe 

    Untuk melihat plugin-container.exe ini, kamu harus membuka Task Manager. Caranya Ctrl + Alt + Del

    Untuk pengguna Windows 8 bisa menggunakan shortcut dengan cara pin to taskbar agar mudah diakses

    Setelah Task Manager terbuka, kamu bisa mencari di bagian Process atau di bagian Details. Contohnya Task Manager-ku di bawah ini :

    contoh Task Manager

    Lihat garis bar biru tersebut. Itu adalah plugin-container.exe yang berada pada status running (berjalan). Setelah freeze selesai, dia mungkin akan memakan memori sedikit saja. Namun jika tiba-tiba menjadi besar, dia akan membuat browser internet kamu hang dan freeze. Hal ini tentu sangat mengganggu. Apalagi jika kita browsing ke situs-situs yang membuat si plugin-container.exe ini beraksi. 

    Nah, bagaimana cara menghilangkan plugin-container.exe ini? Dengan beberapa langkah saja, kita tinggal say goodbye pada benda yang satu ini :

    1. Buka browser Firefox kamu, ketikkan about:config pada address bar dan tekan enter maka akan muncul This might void your warranty! Klik saja pada I'll be careful, I promise.

    Menghilangkan plugin-container.exe

    2. Setelah itu, akan muncul daftar-daftar yang panjang. Sebut saja pengaturan untuk browser ini. Tidak perlu pusing, di sini kamu hanya perlu mengetikkan dom.ipc pada kotak search yang berada di bagian atas. Lihat gambar di bawah :

    Menghilangkan plugin-container.exe

    3. Tampak pada gambar di atas, daftar pengaturan untuk dom.ipc. Lihat pada dua baris paling atas (yang ditebalkan). Status default kedua item tersebut berada dalam value true. Kamu diharuskan menggantinya ke FALSE. Caranya yaitu dengan double klik pada item tersebut. Dengan begitu status akan berubah sendirinya ke user set.


    4. Restart Firefox kamu dan viola.. Silahkan lihat Task Manager kamu, tak ada lagi yang namanya plugin-container.exe :)


    Gampang, kan?
    Give it a try!

    { 1 komentar... read them below or add one }

    Question, Constructive Suggestion, Feedback are welcome :)
    Spam, Ads, Flood, Bot will be DELETED without any further confirmation. Do NOT use bad word, please :)

  • Copyright © 2012 - 2015 and Redesigned by 天使の宮殿 - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan